Manfaat Meditasi Awet Muda & Hidup Lebih Lama

Manfaat Meditasi Awet Muda & Hidup Lebih Lama

Manfaat meditasi dibuktikan secara medis

Meditasi tidak hanya bertujuan untuk memperoleh ketenangan batin dan kesehatan secara umum, tetapi manfaat meditasi saat ini telah banyak diteliti untuk mencari manfaat yang lebih spesifik bagi dunia kedokteran, dengan menjadikan para praktisi meditasi sebagai subjek penelitiannya.

Sejak tahun 1970, trend memiliki harapan hidup yang lebih lama terjadi di seluruh dunia, mereka mencari obat awet muda. Trend ini meningkat secara dramatis, tetapi kabar buruknya adalah ketika manusia terlahir di abad 21 ini memiliki otak yang mulai layu, volume dan berat otak berkurang. Karena itu otak mulai kehilangan beberapa “fungsi dan kemampuannya”. Meledaknya jumlah populasi di dunia, dan manula, banyak mengalami penurunan kognitif dan demensia.

Meditasi menyebabkan awet muda dan mengatasi degenerasi otak

manfaat meditasi

Orang yang tidak pernah atau jarang bermeditasi (gambar atas) area otaknya mengalami penuaan (merah), sedangkan orang yang rutin bermeditasi (gambar bawah) lebih sedikit mengalami area penuaannya.
Courtesy of Dr. Eileen Luders

Namun meski manusia dapat awet muda, hidup lebih lama, manusia rentan terhadap penyakit mental dan neurodegenerative (degenerasi saraf). Untungnya, sebuah studi baru mengungkapkan meditasi dapat meminimalkan risiko tersebut. Sebuah penelitian baru dari UCLA Brain Mapping Center, menemukan bahwa manfaat meditasi merangsang materi abu-abu otak, kelompok jaringan neuron otak yang berfungsi untuk mengobati penyakit mental dan neurodegenerative secara alamiah.

Share this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.